Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Recruitment Pegawai Internship PT Citilink Indonesia ("Citilink")

Recruitment Pegawai Internship PT Citilink Indonesia ("Citilink")
PakarBUMN.com | PT Citilink Indonesia ("Citilink") adalah anak perusahaan Garuda Indonesia, didirikan berdasarkan Akta Notaris Natakusumah No. 01 tanggal 6 Januari 2009, berkedudukan di Sidoarjo, Jawa Timur, dengan pengesahan dari Menkhumham No. AHU-14555.AH.01.01 Tahun 2009 tanggal 22 April 2009. Kepemilikan saham Citilink pada saat didirikan adalah 67% PT Garuda Indonesia (Persero), Tbk. ("Garuda") dan 33% PT Aerowisata ("Aerowisata"). Hingga tahun 2020, Citilink telah melayani lebih dari 100 rute ke 47 destinasi diantaranya Jakarta, Surabaya, Batam, Bandung, Banjarmasin, Denpasar, Balikpapan, Yogyakarta, Medan, Palembang, Padang, Makassar, Pekanbaru, Lombok, Semarang, Malang, Kupang, Tanjung Pandan, Solo, Palangkaraya, Pontianak, Manado, Aceh, Jayapura, Gorontalo, Samarinda serta rute internasional ke Timor Leste, Malaysia, Cina, Australia dan Jeddah.

Saat ini PT Citilink Indonesia ("Citilink") membuka rekrutmen lowongan kerja untuk dapat bergabung bersama dengan posisi sebagai berikut:

Posisi: Partnership Product Intern

Tugas dan Tanggung Jawab:

  • Mengumpulkan dan menganalisis data untuk menyusun laporan mendalam mengenai produk kemitraan yang dimiliki oleh Citilink.
  • Membantu tim dalam melakukan riset pasar serta mengembangkan ide-ide inovatif untuk peningkatan produk di sektor penerbangan.
  • Berkolaborasi dengan tim untuk menyusun strategi kreatif dalam mempromosikan produk kemitraan.
  • Memantau transaksi penjualan dan mengevaluasi kinerja produk kemitraan untuk memastikan pencapaian target perusahaan.
  • Menjamin setiap aktivitas operasional yang berkaitan dengan produk kemitraan sesuai dengan Standar Operasional Prosedur (SOP) yang telah ditetapkan.

Kualifikasi:

  • Minimum lulusan S1 atau mahasiswa tahun akhir dari jurusan Manajemen, Manajemen Transportasi Udara, Pariwisata, atau bidang studi terkait.
  • Memiliki pemahaman yang baik tentang industri penerbangan.
  • Kemampuan berpikir analitis yang kuat.
  • Keterampilan komunikasi dan negosiasi yang baik.
  • Menguasai Microsoft Office (Word, Excel, dan PowerPoint).
  • Bersedia bekerja di kantor pusat Citilink.

Cara Melamar

Jika anda Berminat melamar dan sesuai dengan kualifikasi lowongan kerja diatas silahkan Melamar melalui:


  1. Hati-hati terhadap segala bentuk jenis penipuan, karena lowongan ini gratis tidak ada biaya dalam bentuk apapun.