Recruitment Komnas Perempuan (Komisi Nasional Anti Kekerasan Terhadap Perempuan)
PakarBUMN.com | Komnas Perempuan (Komisi Nasional Anti Kekerasan Terhadap Perempuan) adalah sebuah lembaga independen di Indonesia yang bertugas untuk melindungi hak-hak perempuan dan memerangi segala bentuk kekerasan terhadap perempuan. Komnas Perempuan berperan penting dalam advokasi, pengawasan, dan penyuluhan terkait isu-isu perempuan di Indonesia. Mereka juga bekerja sama dengan pemerintah, organisasi non-pemerintah, dan masyarakat sipil untuk mempromosikan kesetaraan gender dan menciptakan lingkungan yang aman bagi perempuan.
Saat ini Komnas Perempuan (Komisi Nasional Anti Kekerasan Terhadap Perempuan) membuka rekrutmen lowongan kerja untuk dapat bergabung bersama dengan posisi sebagai berikut:
Posisi: Staf IT Jaringan dan Infrastruktur Bidang Resource Center
Kualifikasi:
- Memahami dan menghayati nilai-nilai Komnas Perempuan, seperti anti kekerasan, anti diskriminasi, keberagaman, kesetaraan, dan penghargaan atas kemanusiaan.
- Pendidikan minimal D3 dalam bidang Teknik Informatika, Teknologi Informasi, atau Teknik Komputer.
- Pengalaman kerja minimal 1 tahun di posisi yang sama, atau fresh graduate dengan pengalaman magang lebih diutamakan.
- Kemampuan troubleshooting hardware dan software.
- Penguasaan konsep jaringan dasar komputer (IP Address, LAN, Wifi, Network Cabling, Router, Access Point, Switch).
- Memiliki inisiatif tinggi, kemampuan komunikasi yang baik, berpikir solutif, dan disiplin.
- Kemampuan berbahasa Indonesia yang baik dan dasar dalam bahasa Inggris.
- Penempatan: Kantor Komnas Perempuan Indonesia, Menteng, Jakarta Pusat
Tanggung Jawab Pekerjaan (Jobdesk):
- Mendukung kegiatan IT Support pada organisasi.
- Instalasi laptop, komputer (merakit PC), sistem operasi (Windows), dan software pendukung.
- Pengecekan dan perawatan berkala perangkat hardware IT (PC, laptop, printer, scanner).
- Membuat laporan terkait permasalahan IT dan penyelesaiannya.
- Membantu pencatatan aset IT pada organisasi.
Cara Melamar
Jika anda Berminat melamar dan sesuai dengan kualifikasi lowongan kerja diatas silahkan Melamar dengan cara:
- Menyiapkan berkas lamaran berupa: Surat lamaran, daftar riwayat hidup, dan dokumen pendukung lainnya.
- Cantumkan kode lamaran (008-RC-SIT-2024) di subjek email.
- Kirimkan berkas lamaran ke: rekrutmen@komnasperempuan.go.id
- Pendaftaran dibuka sampai Minggu, 20 Juli 2024, pukul 23.59 WIB.
- Hati-hati terhadap segala bentuk jenis penipuan, karena lowongan ini gratis tidak ada biaya dalam bentuk apapun.